Bupati Berau Minta Bulog Perhatikan Petani Lokal

Subscribe Youtube KALTIMTARA NEWS

KALTIMTARA.ID, TANJUNG REDEB – Pemerintah Kabupaten Berau bersama Pos Indonesia serta Perum Bulog menyalurkan bantuan berupa beras seberat 10 kilogram kepada masyarakat di seluruh Kecamatan yang ada di Berau secara bertahap.

“Kita melaksanakan kegiatan sosial yang bekerja sama dengan Bulog, Kantor Pos serta Dinsos untuk menyalurkan bantuan beras kepada masyarakat terdampak PPKM Darurat,” terang Bupati, Sri Juniarsih.

Dalam hal itu, Sri Juniarsih juga minta agar kedepannya, Bulog dapat menggunakan beras dari petani lokal di Berau. “Kalau bisa, kita berdayakan petani lokal dan kedepannya Bulog harus ambil beras dari petani yang ada di Berau,” tegasnya.

Orang nomor satu di Berau itu juga berharap, kedepannya pendistribusian bantuan tidak hanya berupa beras, melainkan dapat mendistribusikan bantuan bahan pokok lainnya. “Kedepan, bukan hanya bantuan sosial berupa beras tetapi bantuan yang lain juga dimaksimalkan,” pinta Sri Juniarsih.

Sementara itu, Kepala Perusahaan Umum (Perum) Badan Usaha Logistik (Bulog) Berau, Apriansyah menjelaskan, pendistribusian ini akan langsung sampai ke tangan KPM melalui bantuan Pos Indonesia.

Disinggung terkait arahan Bupati Berau, Apriansyah menyebutkan, penugasan kepada Perum Bulog hanya untuk beras saja. “Kalau untuk saat ini penugasan hanya beras saja,” terangnya.

Apriansyah juga mengaku, Bulog sendiri sudah memberdayakan petani lokal, namun masih mengalami beberapa kendala. “Kita sudah lakukan, kendalanya kita adalah pada kualitas beras petani dan tingginya harga. Dengan kualitas yang tidak sebanding dengan harga itu menyulitkan Bulog dalam mendistribusikan kembali di pasaran,” ungkapnya.(adv)

Penulis : Seno
Editor : Fairuz