KALTIMTARA.ID, TANJUNG REDEB – Kamis (3/2/2022), Bupati Berau Sri Juniarsih Mas mengunjungi Pasar Sanggam Adji Dilayas, Kecamatan Teluk Bayur.
Dalam kunjungan tersebut, Sri meninjau langsung lokasi pasar dan mencoba mengaplikasikan bertransaksi dengan menggunakan Elektronik Digital atau disebut juga dengan QRIS yang baru saja diterapkan pada pedagang maupun pembeli yang datang di Pasar Sanggam Adji Dilayas.
Ia menyatakan pembayaran secara elektronik atau dengan QRIS sangat bermanfaat. Seperti dapat mengurangi tingkat kecurangan, mengurangi kontak fisik dan uang langsung masuk ke saldo. Hanya perlu waktu untuk semuanya bisa berjalan dengan baik.
“Untuk Bank Kaltimtara untuk segera menindaklanjuti para pedagang yang belum memiliki QRIS agar dapat memudahkan mereka dan semoga dengan ada nya QRIS ini dapat mengamankan apa yang dimiliki oleh pedagang,” jelasnya.
Disisi lain, salah satu pedagang, Hermansyah, menyampaikan bahwa dengan menggunakan QRIS lebih optimal dan mudah dalam bertransaksi.
“saya belum terlalu paham tentang QRIS ini, tapi dengan ada nya aplikasi ini dapat lebih memudahkan dalam bertransaksi. Hanya tinggal cek saldonya saja. Sangat optimal baik untuk keamanan pedagang maupun pembeli,” ucapnya.
Penulis : Rizal
Editor : Fairuz
77 Comments