KALTIMTARA.ID, TANJUNG SELOR – Untuk menekan laju penyebaran Corona Virus Disease 2019, Bupati Bulungan, Syarwani, yang juga Ketua Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Bulungan, berupaya mengaktifkan posko Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 di Kecamatan serta di Desa/Kelurahan, termasuk posko di pintu masuk dan perbatasan Bulungan.
Hal itu disampaikan Bupati Bulungan, Syarwani, dalam rapat Satgas Covid-19 di Ruang Rapat Bupati pada Selasa (6/7/2021). Pasalnya, kasus terkonfirmasi Corona Virus Disease 2019 kembali melonjak termasuk di Kabupaten Bulungan.
“Kita juga akan berupaya menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro di Kabupaten Bulungan,” ujarnya.
Lebih lanjut Syarwani menjelaskan, penerapan PPKM Mikro antara lain berupa pemberlakukan jam aktifitas masyarakat di malam hari, pembatasan jumlah pengunjung di cafe, warung dan rumah makan serta pembatasan pada titik kumpul masyarakat lainnya.
Syarwani juga menyebutkan, untuk wilayah Tanjung Selor, titik kumpul masyarakat di antaranya di sepanjang taman pinggir Sungai Kayan, Pasar Induk Sengkawit serta Pujasera.
“Sebagai langkah awal, kita akan segera membuat surat edaran serta mengumumkan melalui media sosial,” pungkasnya.
Penulis : Tim
Editor : Fairuz
Leave a Reply