KALTIMTARA.ID, TANJUNG SELOR – Kodim 0903 Bulungan meresmikan Kampung Pancasila di Jl Gelatik, Kelurahan Tanjung Selor Hilir pada Rabu sore (6/4/2022). Turut hadir Bupati BulunganSyarwani dan Wakil Ketua DPRD Bulungan Aluh Berlian.Kampung Pancasila merupakan wilayah desa atau kelurahan yang majemuk terdiri berbagai macam ras, suku dan agama tetapi sangat rukun dan damai serta memiliki nilai toleransi agama yang tinggi.
Dandim 0903 Bulungan, Kol Inf Akatoto, SH menjelaskan, Kampung Pancasila merupakan program yang digagas oleh TNI AD, di mana setiap kabupaten/kota memiliki satu lokasi yang menjadi pilot project (proyek percontohan) yang bertujuan menjaga segala dinamika masyarakat serta menciptakan media pembelajaran Pancasila bagi masyarakat luas.
“Di dalam wilayah Kampung Pancasila ini nantinya akan ada program-program yang disosialisasikan,” ujarnya.
Program tersebut yaitu Wawasan Kebangsaan, Pengamalan Pancasila, Kerukunan Antar Umat Beragama, Bahaya Laten Komunis dan Radikalisme hingga menjaga kebersihan tempat-tempat ibadah, mengaktifkan Poskamling, Posko Covid-19 serta rekrutmen atau penerimaan Komcad (Komponen Cadangan) TNI.
Diharapkan program- program tersebut, dapat meningkatkan kecerdasan masyarakat dalam menginterpretasi (menafsirkan), menginternalisasi (menyatukan sikap) serta mengaktualisasikan (mencapai tujuan) Pancasila.
“Sehingga dapat membentuk pribadi yang unggul dan mencegah terkontaminasi paham radikalisme,” tandasnya.
Bupati Bulungan dalam kesempatan sama turut membacakan ikrar Pancasila dan peresmian Kampung Pancasila ditandai dengan pengguntingan pita oleh Dandim 0903 Bulungan didampingi Bupati dan Ketua DPRD Bulungan.
Penulis : Tim
Editor : Sofi
205 Comments