Lakukan Peletakan Batu Pertama Pengembangan Bangunan Fisik RS BLUD, Ini Harapan Bupati

Subscribe Youtube KALTIMTARA NEWS

 

KALTIMTARA.ID, TANJUNG REDEB – Peletakan Batu Pertama Pengembangan Bangunan Fisik Rumah Sakit BLUD dan Peresmian Operasional Unit Dialisis (Cuci Darah) RSUD Abdul Rivai Tanjung Redeb dilaksanakan di Halaman proyek pengembangan pada Kamis (20/7/2023) pagi.

Bupati Berau, Sri Juniarsih menyambut baik atas terlaksananya pembangunan fisik dan peresmian fasilitas kesehatan ini.

“Saya berharap dengan adanya pembangunan dan peresmian fasilitas kesehatan pada hari ini mampu meningkatkan layanan kesehatan bagi masyarakat,” ucapnya.

Ia pun berpesan kepada RSUD Abdul Rivai sebagai penyelenggara pelayanan kesehatan mampu meningkatkan kinerja petugasnya dengan memberikan mutu pelayanan kesehatan yang sebaik-baiknya.

“Seperti yang kita ketahui saat ini bahwasanya dalam hal fasilitas kesehatan, termasuk tenaga dokter spesialis kita masih sangat kekurangan,” ujarnya.

“Sehingganya masyarakat harus dirujuk keluar daerah untuk mendapatkan layanan kesehatan yang tidak tersedia di RSUD Abdul Rivai,” tambahnya.

Ia pun mendorong seluruh pihak untuk terus bersinergi memberikan masyarakat pelayanan terbaik dan dapat mewujudkan derajat kesehatan masyarakat di Kabupaten Berau.

“Kita sadari bersama bahwa kesehatan masyarakat adalah salah satu indikator penting dalam upaya mewujudkan kemajuan daerah,” tuturnya.

“Besar harapan saya, proses pembangunan fisik nantinya dapat berjalan sebagaimana mestinya dan
fasilitas kesehatan yang diresmikan dapat segera dimanfaatkan,” pungkasnya.

Penulis : Dewi

Editor : Tim