Penanganan Covid-19 di Berau, Obat hingga Tempat Aman Tapi Nakes Kurang

Subscribe Youtube KALTIMTARA NEWS

KALTIMTARA.ID, TANJUNG REDEB – Pemerintah Kabupaten Berau terus berusaha melakukan yang terbaik dalam menghadapi Pandemi Covid-19 di Bumi Batiwakkal ini.

Setelah membuka opsi menambah ruang perawatan di RSUD Abdul Rivai dan RSD Covid-19, akan ada kemungkinan untuk penambahan tenaga medis.

Hingga saat ini, Kadinkes Berau Iswahyudi mengatakan, obat-obatan untuk saat ini masih aman dan dapat dikendalikan.

Namun, yang saat ini bermasalah adalah jumlah tenaga kesehatan yang bertugas, menurutnya sudah tidak normal.

“Dalam keadaan darurat masih bisa tertangani. Artinya masih ada dokter dan perawat yang bekerja, tetapi jam kerjanya sudah sangat panjang,” jelas Kadinkes.

Menurutnya akan menjadi bom waktu yang jika tidak ditangani segera, maka akan meledak sewaktu-waktu. Ia mengatakan, jika nanti kedepannya para tenaga medis terlalu lelah maka akan menjadi sulit kedepannya.

Mengingat, posisi Berau yang lokasinya kurang strategis. Iswahyudi mengatakan, sudah menyebar informasi kemanapun tetapi nihil pendaftar.

“Karena Berau kan jauh, kemarin kita share lebih luas lagi, tetapi tidak ada yang daftar,” pungkasnya. (Adv)

Penulis : Seno
Editor : Fairuz