PPKM Level 3, Berau Perkuat 3T

Subscribe Youtube KALTIMTARA NEWS

KALTIMTARA.ID, TANJUNG REDEB – Status PPKM Level 3 kini diterapkan di Kabupaten Berau. Namun, penguatan 3T (testing, tracing, treatment) tetap dilaksanakan secara optimal.

“Penguatan 3T akan terus dimasifkan. Meski turun level, jangan membuat kita lengah. Dan juga tetap aktif 5M, yakni memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas,” ungkap Kepala Dinas Kesehatan Berau Iswahyudi, Rabu (11/8/2021).

Penguatan 3T dan 5M tidak hanya di kecamatan yang berstatus zona merah. Namun juga hingga ke pelosok Bumi Batiwakkal -sebutan Berau. Selain itu, Pemerintah Kabupaten Berau saat ini juga gencar melakukan percepatan vaksinasi.

Iswahyudi menegaskan, meskipun kini turun level, masyarakat di imbau untuk tetap mematuhi protokol kesehatan ketika beraktivitas diluar rumah. “Intinya jangan lengah, kesadaran untuk mematuhi prokes harus benar-benar ditaati demi kebaikan kita bersama,” pintanya.

Lanjutnya, untuk aktifitas perkantoran diberlakukan 75 persen WFH dan 25 persen WFO. “Untuk pelaksanaan kegiatan sektor esensial seperti toko dan pasar tradisional, pelaku UMKM bisa operasional 100 persen dengan tetap diatur jam operasionalnya dan penerapan prokes,” jelas Iswahyudi.

Iswahyudi juga mengingatkan, pentingnya mengikuti pelaksanaan vaksinasi guna mengantisipasi penularan wabah COVID-19 yang sangat masif. “Warga saya imbau untuk ikut vaksinasi,” tegasnya.

Iswahyudi juga menyebutkan, mengenai teknis lengkap pelaksanaan PPKM Level 3 di Kabupaten Berau akan dikoordinasikan pada Kamis (12/8/2021). “Kita tunggu bagaimana kebijakannya nanti,” pungkasnya.

Penulis : Tim
Editor : Fairuz