KALTIMTARA.ID, TANJUNG REDEB – Bupati Berau Sri Juniarsih resmi Melaunching Etalase Rencana Kebutuhan Barang Milik Daerah (RKBMD), bertempat di ruang RPJPD Bapelitbang Berau, pada Selasa (8/11/2022).
Dalam sambutannya, Bupati Berau Sri Juniarsih menjelaskan, RKBMD merupakan syarat mutlak dalam pengajuan anggaran belanja dan pemeliharaan barang milik daerah, setiap SKPD harus punya konsep dan perencanaan yang matang dalam pengadaannya.
Sistem yang dapat memaksimalkan kinerja SKPD dalam perencanaan penganggaran belanja barang milik daerah menjadi sangat diperlukan. Yang mana melalui sistem aplikasi, penyusunan perencanaan dapat dilakukan secara cepat, tepat dan berhasil.
“Hal ini sejalan dengan Permendagri Nomor 19 Tahun 2016 Pasal 18 dan 19 tentang perencanaan dan penganggaran milik daerah,” jelasnya.
Dikatakannya, atas inisiatif dan kinerja tersebut, dirinya menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang tinggi kepada Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Berau, atas berbagai inisiasi yang telah dilakukan selama ini.
Dalam kesempatan itu, Bupati juga menghimbau, kepada Kepala SKPD agar selalu memberikan arahan dalam melakukan penyampaian usulan belanja modal.
“Di mana proses perencanaan dan penganggaran itu sendiri sangat diperlukan dalam rangka evaluasi kinerja kita semua,” katanya.
Untuk itu, setiap kali akan melakukan pengadaan barang, modal hendaknya didahului dengan membuat daftar usulan belanja barang modal dan pemeliharaan.
“Bagaimana mungkin penganggaran belanja pengadaan bisa terlaksana sementara tidak diusulkan tetapi minta dimunculkan dalam DPA,” imbuhnya.
Bupati menuturkan, guna memudahkan dalam proses perencanaan, saat ini telah dibuat suatu sistem yang dapat memberikan kemudahan kepada pengurus barang selaku petugas yang mencatat dan merekapitulasi seluruh dokumen belanja barang yang akan dibutuhkan dan yang sudah digunakan sesuai dengan yang di peruntukan.
“Kami pun memahami betapa berat tugas pengurus barang dalam mengamankan aset SKPD. Sehingganya, kami mendorong seluruh kepala SKPD agar selalu berperan aktif dalam mengawasi kinerja staf, terutama yang menangani perencanaan, penganggaran dan penatausahaan barang,” tuturnya.
Bupati berharap, agar kedepan langkah semua ini menjadi semakin terstruktur dan terencana dengan sebaik-baiknya.
“Saya mengharapkan kepada seluruh peserta, khususnya pengurus barang pengguna SKPD yang akan mengikuti sosialisasi pada hari ini, agar dapat mengikuti kegiatan ini dengan sebaik-baiknya,” pungkasnya. (ADV)
Penulis : Rizal
Editor : Sofi
102 Comments