KALTIMTARA.ID, TANJUNG REDEB – Opening Ceremony Bupati CUP Basketball Championship Tahun 2023 dilaksanakan di Lapangan Basket Batiwakkal pada Sabtu (18/11/2023) sore.
Wakil Bupati Berau, Gamalis menyambut baik atas terlaksananya kegiatan ini, yang dimana ini merupakan ajang mencari bibit-bibit atlet basket yang dapat mengharumkan nama Kabupaten Berau di ranah nasional hingga internasional.
“Kita berkomitmen dalam upaya peningkatan prestasi olahraga di Kabupaten Berau,” ucapnya.
“Saya yakin dengan potensi yang ada saat ini, dapat melahirkan atlet-atlet terbaik asli dari Bumi Batiwakkal,” tambahnya.
Ia berpesan kepada Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora), Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI), asosiasi, dan perangkat terkait untuk terus melakukan pembinaan kepada para atlet.
Tak lupa ia pun berpesan kepada para peserta yang bertanding untuk terus menjunjung tinggi sportivitas dalam ajang kejuaraan ini.
“Jadikan kegiatan seperti ini tak hanya menjadi ajang kejuaraan saja, tetapi juga dapat menjadi ajang solidaritas untuk saling dukung dan bersatu,” pungkasnya.
Penulis : Dewi
Anda harus log masuk untuk menerbitkan komentar.