Ketua DPRD PPU Dilantik, Siap Untuk SDM Berkualitas dan Berdaya Saing

Subscribe Youtube KALTIMTARA NEWS

KALTIMTARA.ID, SAMARINDA – Pemerintah Provinsi Kaltim mengucapkan dan mengapresiasi telah dilantiknya Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Penajam Paser Utara (PPU), di Penajam, Senin 4 Juli 2022.

Plt Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekda Prov Kaltim yang juga Kepala Biro Pemerintahan Setdaprov Kaltim Deni Sutrisno mengatakan sinergi penting dibangun agar program kerja pemerintah berjalan baik dan sukses, terutama program peningkatan kualitas SDM.

“Selamat atas dilantik Ketua DPRD PPU. Semoga kolaborasi dengan pemerintah daerah juga baik,” pesan Deni Sutrisno usai menghadiri Pelantikan Ketua DPRD PPU yang kini dijabat Syahruddin M Noor, sebelumnya dijabat John Kenedy, kepada Tim Publikasi Biro Adpim Setdaprov Kaltim, Selasa 5 Juli 2022.

Menurut Deni, dilantik Ketua yang baru, maka sinergi pembangunan juga semakin baik. Apalagi, PPU telah ditetapkan sebagai Ibu Kota Nusantara (IKN).

Untuk itu, diharapkan Ketua DPRD PPU yang baru mampu memberikan semangat baru bagi pemerintah setempat, terutama bersama mendukung peningkatan kualitas SDM.

Deni meyakini sinergi Pemkab dengan DPRD untuk kemajuan PPU akan semakin tumbuh, terlebih ditetapkannnya IKN yang menghubungkan PPU dan Kutai Kartanegara.

“Kami harapkan jangan jadi penonton. Kita harus siapkan SDM yang berkualitas dan berdaya saing,” ungkapnya.

Penulis : Tim

Editor : Sofi

kaltimtara tested

https://superpet.ru/

https://gikom.ru/