KPU Berau Lantik 65 PPK, Sekda Berau Berpesan Siapkan Diri

Subscribe Youtube KALTIMTARA NEWS

KALTIMTARA.ID, TANJUNG REDEB – Pelantikan Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) untuk Pemilihan Gubernur-Wakil Gubernur, Bupati-Wakil Bupati Berau Tahun 2024 dilaksanakan di Ballroom Hotel SM Tower Convention pada Kamis (16/5/2024) pagi.

Sambutan Bupati Berau yang dalam hal ini dibacakan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Berau, M. Said mengucapkan selamat dan sukses kepada segenap anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) yang baru saja dilantik.

“Jalankanlah amanah yang diberikan kepada saudara dengan mengemban tugas sebaik-baiknya dalam rangka menyukseskan pelaksanaan teknis Pilkada mendatang di 13 kecamatan,” tambahnya.

Dirinya memberikan wejangannya kepada seluruh PPK yang baru saja dilantik pada hari ini untuk bergerak cepat menyusun langkah dan strategi sekaligus memastikan kapasitas diri.

“Hal ini termasuk kesiapan pengetahuan, fisik, dan mental. Sebab, kita tidak pernah tahu situasi di lapangan, yang mana tentunya akan menguras waktu, pikiran, dan tenaga,” ucapnya.

Untuk itu, dirinya berpesan kepada seluruh PPK yang baru saja dilantik untuk mempersiapkan diri sebaik-baiknya dan terus berbenah.

“Lakukan koordinasi dengan perangkat terkait, jalin sinergitas, dan laksanakan tugas yang diberikan dengan amanah,” ujarnya.

Seperti yang kita ketahui bersama bahwa Pilkada akan diselenggarakan serentak pada tanggal 27 November tahun 2024. Yang mana artinya kita tak memiliki waktu yang banyak dalam mempersiapkan kelengkapan sebagai panitia demi sukses dan berhasilnya pesta demokrasi sesuai ketentuan perundangan yang berlaku.

“Namun saya berharap dengan waktu yang diberikan tersebut, seluruh pihak dapat bersinergi bersama dalam mewujudkan Pilkada yang demokratis dan berasas langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil dengan tetap mengutamakan keselamatan masyarakat pada seluruh rangkaian maupun tahapan pemilu yang nantinya kita jalani,” jelasnya.

Terakhir, ia berpesan kepada seluruh pihak terkait untuk terus meningkatkan kondusifitas, solidaritas, persatuan, dan kesatuan.

“Berupaya bersama dalam memaksimalkan partisipasi masyarakat dan menjunjung tinggi Pilkada damai untuk kemaslahatan bersama,” pungkasnya. (Adv)

Penulis : Dewi

kaltimtara tested

https://superpet.ru/

https://gikom.ru/