Wabup Apresiasi Program Bangga Kencana

Subscribe Youtube KALTIMTARA NEWS

 

KALTIMTARA.ID, TANJUNG REDEB – Gebyar Apresiasi Program Bangga Kencana dan Rangkaian Lomba Sekolah Siaga Kependudukan Tingkat Kabupaten Berau Tahun 2023 dilaksanakan di Balai Mufakat pada Senin (11/9/2023) pagi.

Wakil Bupati Berau, Gamalis memberikan apresiasi kepada para petugas lapangan yang dimana merupakan tumpuan akan berhasilnya program bangga kencana baik di tingkat kampung maupun kecamatan.

“Saya menyambut baik atas terlaksananya kegiatan ini, dimana ini merupakan salah satu upaya kita bersama dalam membangun kesadaran generasi muda agar nantinya terbentuknya kualitas hidup yang baik di lingkungan masyarakat,” ucapnya.

Ia mendukung kegiatan seperti ini, karena ini merupakan salah satu bentuk antisipasi dalam menyiapkan generasi muda yang berkualitas dan mampu memberikan dampak yang positif bagi lingkungan masyarakat.

“Saya mendorong jajaran Dinas Kependudukan, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DKPPPA) dan stakeholder terkait melakukan pembinaan melalui KB dalam rangka mensukseskan program bangga kencana dan sekolah siaga kependudukan,” ujarnya.

Ia berharap dengan berjalan dan suksesnya program ini dapat menjadikan Kabupaten Berau menjadi Kabupaten yang sehat dan sejahtera.

“Semoga program ini dapat berjalan dengan baik
dan memberikan manfaat bagi masyarakat Kabupaten Berau di masa depan,” pungkasnya.

Penulis : Dewi

kaltimtara tested

https://superpet.ru/

https://gikom.ru/