KALTIMTARA.ID, TANJUNG REDEB – Gelaran pesta olahraga Pekan Olahraga Provinsi Kalimantan Timur (Porprov Kaltim) 2022 masih terus digodok provinsi dan kabupaten. Ajang olahraga tingkat provinsi itu masih belum temukan titik terang terkait pembiayaan yang memakan hampir Rp 222 miliar tersebut.
Setelah beberapa waktu lalu Pemkab Berau bersama KONI Berau menghadap pihak Pemprov Kaltim untuk bicarakan besaran suntikan dana dari Provinsi masih nihil. Sa’bani, Sekertaris Daerah Provinsi Kaltim menyebut, masih menunggu hasil realisasi yang akan dilaporkan pada Gubernur Kaltim, Isran Noor.
“Yang jelas untuk angka pasti saya belum berani menyebutkan. Setelah laporan hasil realisasi nanti saya terima, baru saya bisa menyampaikan kepada pak Wabup nanti,” terang Sa’bani.
Wakil Ketua I Koni Berau, La Ode Ilyas berharap pihak Provinsi dapat berkontribusi dalam pembiayaan anggaran pelaksanaan Porprov ini. Ia berharap, agar besaran anggaran yang mampu Provinsi gelontorkan dapat diketahui sebelum rapat akhir tahun pada 27 November 2021 mendatang.
“Sehingga kami juga tidak harap-harap cemas. Sebenarnya kami sudah mengantongi beberapa cabor yang bakal dipertandingkan. Tapi kembali lagi angka itu nanti bisa berubah kalau misalnya angka di provinsi berubah,” ungkap La Ode Ilyas beberapa waktu lalu.
Loi, sapaan akrab La ode Ilyas tersebut tentunya berharap seluruh cabang olahraga yang kepengurusannya berada di Bumi Batiwakkal bisa dipertandingkan. Karena kalau berbicara peluang medali, Berau sendiri optimis punya peluang besar itu.
“Kami tetap optimis. Kami tetap melangkah. Hanya nanti inginnya kami agar jalan sama-sama bisa mensukseskan Porprov tahun depan,” sambungnya.
Sejalan dengan La Ode Ilyas, Wakil Bupati Berau, Gamalis juga berharap provinsi dapat segera tentukan angka yang dapat dianggarkan untuk perhelatan Porprov 2022 mendatang. Selain untuk menentukan berapa cabor yang akan ditandingkan, Gamalis menyebut juga sebagai acuan Pemkab menentukan anggaran untuk Porprov mendatang.
“Harapannya jawaban kepastian itu dapat kami terima sebelum tanggal 27 November. Karena di hari itu adalah penentuan cabor yang akan dipertandingkan di Porprov 2022,” ungkap Gamalis.
“Kami hingga hari ini juga belum dapat menentukan berapa besar anggaran yang dialokasikan untuk Porprov sebelum kami menerima kepastian dari provinsi kaltim,” sambungnya.
Penulis : Seno
Editor : Fairuz
Leave a Reply