Sahabat SJ Berikan Dukungan Penuh kepada Sri Juniarsih untuk Pimpin Berau Dua Periode

Subscribe Youtube KALTIMTARA NEWS

KALTIMTARA.ID, TANJUNG REDEB – Dukungan Penuh diberikan oleh Relawan Sahabat SJ kepada Sri Juniarsih yang saat ini menjabat sebagai Bupati Berau untuk kembali maju pada Pilkada 2024 mendatang.

Juru Bicara Relawan Sahabat SJ, Gito mengatakan bahwa adapun alasan dibalik dukungan penuh yang diberikan kepada Sri Juniarsih sebab dirasa saat masa kepemimpinannya sudah cukup bagus.

“Karena melihat kinerja yang cukup bagus dan kami ingin program yang baik dapat terus berjalan dan yang belum terlaksana agar bisa terlaksana nantinya,” ucapnya.

Dikatakannya bahwa untuk meyakinkan masyarakat, pendekatan persuasif dan emosional yang sudah terbentuk sebelumnya dilakukan oleh para relawan sahabat SJ.

“Kami sangat optimis Sri Juniarsih dapat terpilih kembali menjadi Bupati Berau dalam Pilkada 2024 mendatang,” ujarnya.

Ia menuturkan bahwa Sahabat SJ telah memiliki strategi yang sudah pernah diterapkan pada Pilkada 2014 dan 2019 lalu dengan Gerakan Anti Politik Uang.

“Kami akan bekerja keras secara profesional dan ini dukungan murni tanpa ada bersentuhan dengan partai politik dan lainya. Karena Sahabat SJ hadir, pemintaan langsung dari kalangan bawah,”pungkasnya.

Disisi lain, Sri Juniarsih saat dihubungi melalui Via WA mengucapkan terimakasih atas dukungan yang telah diberikan saat ini.

“Masyaallah luar biasa dan terimakasih atas dukungan yang diberikan masyarakat melalui Sahabat JS Dua Periode,”Singkatnya menjawab WA.

Penulis : Dewi